Know your partner values
|Tidak begitu mudah untuk membuat judul artikel ini tapi intinya begini, ketahui nilai-nilai yang pasangan kamu miliki. Kita sejak kecil memperoleh nilai-nilai yang ditanamkan oleh orang tua kita di rumah, berbagai macam memang mislnya suatu ketika kita bermain sampai dengan sore melewati maghrib, mama pasti akan mencari kita, nak cepat pulang yang tidak baik bermain waktu maghrib karena ini waktunya setan-setan pada keluar.. damnn siapa yang tidak takut.
Tiap budaya, tiap tradisi memiliki nilai-nilai yang bebeda karena kebudayaan yang berbeda, namun nilai dari keluarga ketika kita beranjak dewasa mulai sedikit berkurang karena berbagai hal, namun yang terpenting adalah karena kita bersekolah, ya dengan bersekolah kita akan mendapatkan nilai-nilai baru dan jika itu bertentangan dengan nilai yang sudah anak peroleh dari keluarga maka nilai yang terkuat yang akan lebih menonjol.
Nilai budaya bisa jadi berbeda, namun ada nilai-nilai yang bersifat universal dan nilai ini bisa jadi akan sama di berbagai budaya masyarakat, misalnya nilai-nilai kebaikan, nilai-nilai kasih sayang, nilai sopan santun seperti menghormati orang tua, berbuat baik kepada saudara, tidak boleh mencuri, tidak boleh membunuh. Ini adalah nilai universal yang sebenarnya sama untuk setiap budaya hanya adat istiadat yang berbeda.